Sedang viral di media sosial beredar kabar terdapat seekor buaya muara muncul dijalanan Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan. buaya diduga sedang ingin mencari mangsa.
Diketahui, video yang berdurasi 1.33 detik menyebar di sosmed, memperlihatkan seekor buaya muara yang baru keluar dari pohon semak-semak dan bejalan di aspal. jadi, ketika adanya mobil yang sedang melintas, buaya tersebut langsung berbalik arah dan menju kembali ke semak-semak pohon yang mungkin saja akan Kembali ke sungai.
Dimana dekat daerah tersebut, dilaporkan adanya sungai. sehingga bisa dipastikan buaya muara tersebut akan berbalik Kembali ke sungai yang merupakan tempat ia bersembunyi.
Buaya muara tersebut ditaksir memiliki kepanjangan sampai 2,5 meter dan sempat membuat warga heboh maupun panik ketika mereka melihatnya yang sedang melintas dijalan Dusun 7 Kampung Sungai Baru, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.
Berita ini pun memang dibenarkan adanya seekor buaya yang muncul dan berjalan di aspal pada kampung desa kami di pagi subuh hari sekitar pukul 03.00 WIB, ungkap Kepala Desa Sungai 2, pak Hartomi M Yusuf ketika ditanyakan pihak detikSumbagsel.
Menurut cerita pak Hartomi, buaya muara tersebut baru pertama kalinya ini muncul dan berjalan di jalanan, sehingga dapat diduga reptile itu bisa saja muncul ke permukaan daratan apabila keadaan air sungai sedang pasang.
Dari sekitar lokasi tersebut jarak 100 meter terdapat adanya sungai, sehingga mereka juga sudah mengecek keadaaan sungai memang sedang pasang.
Maka pak Hartomi sebagai kepala desa juga sangat peduli kepada warga setempat dan Dia pun sudah menghimbau ke semua masyarakat setempat agar berhati-hati. buaya itu mungkin saja sedang kelaparan dan ingin mencari mangsa, pungkas pak Hartomi.
Lanjut pak Hartomi berkata, Kami juga sudah mulai berkoordinasi bersama pihak pemadam kebakaran dan pada kemarin itu sudah dicari namun tidak ketemu buaya muara nya di sungai. maka dengan pihak BKSDA masih belum kita hubungi, dan semoga saja dengan mendengar berita ini menyebar tim BKSDA bisa ikut turun tangan membantu, harap pak Hartomi.